Mangupura,Prabunews.com– Kepala Kepolisian Resor Badung AKBP Teguh Priyo Wasono, SIK mengikuti upacara hari Kesaktian Pancasila di pusat pemerintahan kabupaten Badung, jalan Raya Sempidi Kelurahan Sempidi, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung, Bali. Minggu, (1/10/2023) pukul 08.00 Wita dengan inspektur upacara Sekretaris daerah Kabupaten Badung I Wayan Adi Arnawa, SH.
Kapolres AKBP Teguh Priyo Wasono mengungkapkan, bahwa Pancasila sebagai Ideologi Negara dan Pandangan Hidup Berbangsa, merupakan hal wajib yang harus diperingati setiap tanggal 1 Oktober oleh prajurit Polri dan seluruh rakyat indonesia.
Tema Hari Kesaktian Pancasila 2023Tahun ini, “Pancasila Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Maju”
Tampak hadir dalam upacara tersebut Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Badung. Pimpinan Perangkat Daerah dilingkungan Pemerintahan kabupaten Badung, Anggota TNI-POLRI, ASN beserta Siswa-Siswi Sekolah.
Kapolres Badung mengharapkan, agar semua pihak selalu patuh dan setia terhadap nilai – nilai luhur Pancasila. Pasalnya Pancasila ini merupakan hasil perjuangan dan buah pikiran kesatuan pandangan dari pendiri bangsa dan pejuang terdahulu yang telah kita warisi.
Dan tidak ada ideologi apapun dalam tatanan berbangsa dan bernegara selain Pancasila.
Tingkatkan nasionalisme dan patriotisme terhadap Pancasila yang merupakan fundamen negara yang tidak bisa tergantikan sampai kapanpun sepanjang sejarah peradaban Bangsa Indonesia. “Kita telah berdaulat mari kita wujudkan kesejahteraan berdasarkan keanekaragaman suku, ras, bahasa, agama dan budaya Pungkasnya menutup.